Lihat Oto tips yang lain
Kapan Harus Ganti Busi Mobil?
Busi merupakan komponen yang harus diganti pada waktu tertentu. Para produsen biasanya menyarankan kapan jadwal pengecekan dan penggantian busi mobil. Pabrikan umumnya menyarankan untuk busi mobil standar, dilakukan pengecekan tiap 10.000-20.000 km.
Pada interval tersebut juga dilakukan pembersihan dan penyetelan. kerak karbon yang menempel pada busi dibersihkan dan juga penyetelan gap atau celah busi.
Lalu kapan busi mobil harus diganti?
Untuk penggantian, biasanya antara 20.000-40.000 km busi mobil sudah harus diganti, Ini karena setiap komponen performanya pasti akan menurun seiring waktu penggunaan.
Jika ada mengalami hal-hal di bawah ini ada baiknya busi mobil anda di cek untuk di ganti:
- Mengalami kesulitan starter saat menghidupkan mobil.
Busi memiliki salah satu pekerjaan paling penting di kendaraan, yaitu memberikan percikan bunga api untuk memicu pembakaran pada ruang mesin. Busi yang usang memiliki waktu yang lebih sulit untuk menciptakan percikan yang sebenarnya memberi tenaga pada mesin Anda. Jika mobil macet saat mencoba menyalakannya, mungkin ada masalah dengan busi atau kabel busi yang rusak. Tentu hal ini dilakukan setelah memeriksa kondisi accu mobil.
- Kondisi tidak wajar saat mesin idle.
Mesin tidak halus ketika sedang diam (stationer atau idle). Ketika pemilik mobil berada di dalam kabin, putaran mesin yang bergetar muncul meski mobil saat di posisi diam. Saat tuas gas diinjak pun akan terasa berat. Hal tersebut juga bisa menjadi pertanda awal jika busi perlu diganti.
Baca juga: Kapan Waktu yang Tepat untuk Ganti Oli mobil
- Kurang responsif.
Tanda-tanda selanjutnya yang bisa dirasakan adalah tarikan mobil yang kurang responsif. Busi yang bermasalah akan menyebabkan akselerasi pada mobil menjadi tidak maksimal.
- Warna busi mulai gelap.
Pembakaran yang kurang sempurna biasanya menyisakan jelaga (hitam pekat) pada elektroda dan ujung insulator busi. Hal ini juga mengakibatkan asap mobil berwarna hitam, dan terkadang susah ketika menyalakan mesin dalam keadaan dingin.
- Tanda busi mengalami kerusakan bisa dideteksi melalui warna.
Apabila busi berwarna kecokelatan, ini menandakan masa penggunaan busi hampir habis dan harus segera diganti. Jika warna busi kemerahan atau kuning, ini menandakan mesin mobil Sahabat melakukan pemanasan berlebihan, dan bagian yang harus dicek adalah bagian pendingin.
Lihat Oto tips yang lain