Lihat berita dan auto tips yang lain

Pembayaran Tol Otomatis dengan MLFF

Pembayaran Tol Otomatis dengan MLFF

Saat ini, pengemudi kendaraan yang menggunakan jalan bebas hambatan atau jalan tol harus menggunakan e-toll untuk melakukan pembayaran. Namun Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian PUPS akan mulai mengaplikasikan sistem pembayaran tol secara non tunai tanpa sentuh atau bisa disebut dengan Multi Lane Free Flow (MLFF) pada tahun 2022 ini.

Multi Lane Free Flow (MLFF) merupakan proses pembayaran tol non tunai dan tanpa berhenti, maksudnya adalah pengemudi tidak perlu menghentikan kendaraannya, membuka kaca jendela ataupun melakukan tapping kartu saat akan melakukan pembayaran di gerbang tol. Sistem MLFF ini menggunakan Global Navigation Satellite System (GNSS) yang memungkinkan pengguna jalan tol untuk melakukan transaksi pembayaran tol menggunakan aplikasi di smartphone dan dibaca melalui satelit.

Teknologi GNSS yang diterapkan ini akan dipasang di dalam mobil agar terbaca melalui satelit apabila kendaraan sedang melewati gerbang tol. Sistem satelit akan mengkalkulasi tarif yang harus dikeluarkan ketika melewati jalan tol tersebut dan tarif akan otomatis terpotong. Cara pembayaran dengan menggunakan sistem MLFF ini bisa dilakukan dalam 3 metode, yaitu:

Keuntungan penerapan sistem pembayaran dengan aplikasi MLFF ini adalah pengemudi akan dapat memangkas waktu yang dibutuhkan untuk melakukan transaksi jalan tol dan dapat mengurangi penumpukan kendaraan yang biasa terjadi di gerbang tol.


Lihat berita dan auto tips yang lain