Lihat berita dan auto tips yang lain
Sistem Autopilot pada Mobil
Mendengar istilah autopilot pasti Anda akan berpikir bahwa sistem ini hanya terdapat pada pesawat terbang, bukan? Nyatanya saat ini sistem autopilot sudah mulai dikembangkan dan diaplikasikan pada mobil.
Autopilot adalah sistem pada kendaraan dimana komputer mengambil alih kemudi sehingga memungkinkan kendaraan tersebut bisa melaju secara otomatis tanpa dikendalikan oleh pengemudi. Pengaplikasian sistem autopilot pada kendaraan seperti mobil menjadi lebih rumit karena faktor-faktor eksternal yang dapat menghambat sistem ini bekerja secara ideal, seperti kondisi lalu lintas yang padat, perilaku negatif pengemudi lain dalam berkendara, rambu-rambu lalu lintas, para pejalan kaki dan kondisi jalanan yang rusak.
Self driving atau autopilot pada mobil dapat berjalan dengan baik apabila teknologi dan sistem komputerisasi yang terpasang pada mobil dapat beroperasi dengan normal. Berikut ini adalah sistem utama pada mobil yang dilengkapi autopilot:
- Light Distance and Ranging (LIDAR)
Merupakan metode pendeteksian objek menggunakan prinsip pantulan sinar laser untuk mengukur jarak objek yang berada disekitarnya. Prinsip kerja LIDAR dilakukan melalui perhitungan jarak dengan cara mengeluarkan sinar dari laser transmitter ke objek yang dituju, kemudian dihitung berapa lama sinar laser tersebut kembali ke reseptor.
- Kamera
Pada mobil dengan sistem autopilot harus dilengkapi dengan kamera beresolusi tinggi. Fungsinya untuk mendeteksi objek yang berada sekitarnya, seperti kendaraan lain, tanda jalan atau pejalan kaki.
- Sensor
Selain kamera, sensor juga diperlukan untuk mendeteksi area sekitar kendaraan. Apabila hanya mengandalkan kamera saja maka data yang didapat tidak akan akurat. Sensor dan kamera ini sebagai salah satu input kendaraan untuk melakukan pengereman, penambahan kecepatan dan berbelok. Sensor yang biasa ada pada mobil dengan sistem autopilot ini adalah sensor ultrasonic, bekerja dengan cara mengirimkan gelombang sinyal ke objek di sekitarnya untuk menjaga jarak agar lebih aman untuk berpindah jalur.
- Electronic Control Unit (ECU)
Pada sistem kendaraan autopilot semua data dari sensor dan radar akan diproses oleh suatu komponen yang disebut dengan ECU. Sistem kerja kendaraan dari kemudi, pengereman, akselerasi diatur oleh ECU.
Walaupun Anda berkendara dengan mobil autopilot bukan berarti Anda menyerahkan kendali sepenuhnya pada kendaraan. Pengemudi tetap bertanggung jawab penuh terhadap kontrol utama pada kendaraan, karena tujuan diciptakan mobil dengan sistem autopilot adalah sebagai pendukung dan membantu dalam pengemudian serta memberikan kesempatan pengemudi untuk beristirahat sejenak, bukan menggantikan fungsi pengemudi sepenuhnya.
Lihat berita dan auto tips yang lain